Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tutorial Google Hangouts Untuk Semua Perangkat

Google Hangouts merupakan sebuah platform yang terfokus pada pemberian layanan pesan instan dan video. Semenjak pandemi covid-19 beberapa waktu silam, tutorial Google Hangouts yang bisa digunakan di semua perangkat semakin dicari. 

Hal ini karena kehadiran layanan pesan instan dan video yang memungkinkan puluhan orang tergabung dalam satu conference ini semakin diperhitungkan dengan banyaknya fitur yang tersedia di baliknya. Berikut apa saja fitur dan tutorial Google Hangouts untuk semua perangkat yang Anda perlu tahu dan pahami. Let’s check these out!

Tutorial Google Hangouts Untuk Semua Perangkat 

Tutorial Google Hangouts Untuk Semua Perangkat


Aplikasi buatan Google ini sebenarnya merupakan sebuah aplikasi conference video yang hadir dengan beberapa versi yaitu gratis dan berbayar. Tentu keduanya memiliki cakupan fitur yang berbeda untuk penggunanya. 

Dengan tampilan user interface yang sederhana dan mudah digunakan, membuat popularitas Google Hangouts meningkat dengan pesat sebagai layanan video conference untuk berbagai keperluan. Bagi Anda pengguna PC, tutorial Google Hangouts untuk perangkat PC yang bisa Anda manfaatkan sebagai berikut : 

  1. Pertama – tama masuklah ke situs https://meet.google.com/ melalui browser Chrome, Mozilla Firefox, Micosoft Edge atau Safari
  2. Selanjutnya setelah Anda masuk ke situs tersebut, maka interface situs akan tampil
  3. Klik ‘join or start a meeting’
  4. Tulis judul meeting atau kode rapat agar tidak ada partisipan yang salah join
  5. Situs akan meminta izin untuk mengakses kamera dan juga mikrofon
  6. Jika Anda sudah memberikan izin, Anda dapat langsung klik satu dari dua opsi yang muncul yaitu Join Now atau Present. Join Now menjadi opsi yang dipilih untuk membuat ruang meeting virtual. Present merupakan opsi yang dipilih untuk melakukan presentasi melalui tampilan layar laptop.
  7. Ketika ruang meeting virtual sudah siap, silahkan Anda undang partisipan meeting lain dengan cara copy paste link video conference atau bisa Anda tambahkan orang menggunakan alamat email dan tunggu mereka untuk bergabung dalam conference. 

Sementara bagi Anda pengguna HP android, tutorial Google Hangouts yang Anda bisa jalankan sebagai berikut : 

  1. Pertama – tama download aplikasi Google Hangouts di android 
  2. Setelah selesai download, Anda akan diminta untuk melakukan sign up dengan email Gmail
  3. Kalau sudah sign up, Anda bisa langsung melakukan percakapan kelompok baik itu melalui grup chat atau melalui video conference. Caranya dengan Anda klik icon (+) pada bagian pojok kanan bawah dan kemudian pilih ‘New Video Call’
  4. Nantinya Anda akan diminta untuk menambahkan partisipan chat dengan nomor HP atau menggunakan alamat email. Jika Anda menggunakan nomor HP, undangan conference akan dikirim melalui SMS. Sementara jika Anda menggunakan email, undangan akan masuk ke inbox email. Setelah itu tunggu semua orang yang diundang masuk ke dalam conference tersebut.
  5. Jika Anda merupakan partisipan yang diundang oleh penyelenggara meeting virtual, Anda bisa klik link yang dikirim melalui email atau SMS. Selanjutnya Anda akan secara otomatis bergabung ke dalam video conference.
  6. Selesai.

Sangat mudah bukan tutorial Google Hangouts for android? Untuk pengguna iPhone, cara menggunakan Google Hangoutsnya kurang lebih sama dengan tutorial Google Hangouts for android di atas. 

Google Hangouts menjadi sebuah aplikasi video conference yang sangat menarik karena memungkinkan bagi setiap orang untuk melakukan sesi video conference sampai 25 peserta. Jadi dengan Google Hangouts, Anda bisa melakukan rapat dengan banyak orang tanpa perlu menyiapkan ruang pertemuan.

Menariknya lagi jika Anda berlangganan menggunakan akun bisnis Google yang dikenal sebagai G Suite maka Anda akan mendapatkan sesuatu yang lebih spesial karena Google Hangouts for G Suite memiliki sampai dengan 250 peserta dan 100.000 peserta untuk live streaming dalam satu panggilan saja.

Untuk menambahkan peserta bagi pengguna Google Hangouts, berikut tata caranya : 

  1. Pertama – tama buka Google Hangouts
  2. Google Hangouts akan segera menyajikan pilihan untuk membuat rapat atau bergabung ke rapat. Jika Anda ingin membuat rapat, klik ‘Join or start a meeting’
  3. Kemudian pada layar berikutnya, Anda bisa mulai mengetik nama panggilan video dan setelahnya klik ‘Next’
  4. Selanjutnya secara otomatis Anda akan diminta untuk menambahkan peserta yang Anda kehendaki agar bisa bergabung ke panggilan video yang Anda buat. Untuk mengundang atau menambahkan peserta lain, Anda bisa mengundang peserta melalui link atau memasukkan email peserta satu per satu.

Untuk keperluan seminar, Google Hangouts seringkali dimanfaatkan karena aplikasi video conference ini memungkinkan pengguna untuk bisa menampilkan presentasi pada layar perangkat untuk dilihat setiap peserta conference. 

Cara menampilkan presentasi pada layar perangkat melalui Google Hangouts sebagai berikut : 

  1. Pastikan sebelum memuat presentasi Anda sudah siapkan bahan materi yang akan ditampilkan dan akan diinformasikan kepada semua peserta meeting
  2. Mulailah Google Hangoutnya. Jika Anda dan rekan kerja sudah berada dalam panggilan video, untuk mulai berbagi layar atau share screen, arahkan kursor pada menu ‘Present’
  3. Pada menu ‘Present’ akan Anda temukan dua pilihan. Jika Anda hanya ingin menampilkan aplikasi tertentu, pilih a window. Akan tetapi untuk menampilkan semua tampilan layar pilih ‘Your entire screen’
  4. Sekarang layar sudah menampilkan materi presentasi Anda

Fitur Terbaru Google Hangout 

Selain memiliki fitur standar selayaknya aplikasi video conference pada umumnya, Google Hangout juga memiliki fitur eksklusif yang merupakan fitur terbaru Google Hangout dan tak banyak orang tahu. Beberapa fitur yang dimaksud di antaranya : 

Fitur hangouts live 

Dengan fitur hangouts live, sekali mendayung dua tiga pulau terlampaui. Ya, peribahasa ini sangat pas untuk menggambarkan fitur hangouts live yang Google Hangouts hadirkan. Fitur ini menjadikan pengguna tidak hanya bisa live di Hangouts melainkan juga bisa live video di YouTube.

Hanya saja sampai saat ini jarang ada orang yang tahu dan menggunakan fitur ini. Padahal sebenarnya, melalui fitur ini aktivitas siaran langsung memungkinkan dilakukan pada dua platform yang berbeda. Setelah panggilan atau siaran langsung berakhir, video akan tersimpan pada akun YouTube secara otomatis. 

Dengan video yang tersimpan tersebut, Anda bisa melihat videonya sewaktu – waktu jika membutuhkannya kembali dan Anda juga langsung bisa membuka videonya pada bagian ‘Pengelola Video’ yang ada di YouTube. 

Fitur control room untuk mengelola panggilan video dan siaran langsung

Jika Anda menggunakan Google Hangouts Live untuk melakukan panggilan video, Anda dapat mengontrol panggilan tersebut dengan cara mengakses pada bagian control room atau ruang kontrol. Pada bagian control room ini Anda bisa menyalakan atau mematikan mikrofon. Anda juga bisa menyalakan atau mematikan webcam sesuai dengan keinginan Anda. 

Fitur atur jadwal video call dan siaran langsung di Google Hangouts

Jika Anda ingin mengadakan video call dan siaran langsung melalui Google Hangouts, bahkan sudah ada fitur atur jadwal yang bisa Anda manfaatkan. Dengan mengatur jadwal video call dan siaran langsung, teman – teman yang berada pada lingkaran pertemanan Google Hangouts Anda bisa bergabung dengan agenda terjadwal yang sudah Anda tentukan. 

Pada jadwal yang sudah ditetapkan tadi, Anda bisa isi detail informasi tentang tema siaran langsung yang akan Anda bahas dan berbagai informasi penting lainnya. Pastikan Anda memberikan informasi detail semenarik mungkin agar semakin banyak orang yang join dalam video call atau siaran langsung yang Anda jadwalkan. 

Fitur Google Effects 

Agar video call dan siaran langsung Anda di Google Hangouts semakin menyenangkan dan menarik, Anda bisa tambahkan efek animasi dengan mengoptimalkan fitur Google Effects yang sudah disediakan.

Fitur Google Effects ini merupakan  suatu fitur yang telah terinstall secara default di Google Hangouts dan Anda bisa manfaatkan untuk memberi efek animasi pada video call atau siaran langsung yang sedang Anda lakukan sesuai kemauan Anda. 

Fitur pengaturan bandwith

Masalah yang sering terjadi ketika melakukan panggilan video atau siaran langsung melalui Google Hangouts adalah koneksi internet yang tidak stabil. Ketika koneksi internet tidak stabil menyebabkan proses panggilan video atau siaran langsung menjadi tidak lancar. 

Bandwith video yang terlalu besar menjadi faktor utama yang menyebabkan semua ini terjadi. Oleh sebab itu Anda harus mengaturnya dengan mengurangi bandwith pada video tersebut. Tindakan ini tentu memberikan konsekuensi kualitas video yang menurun. Akan tetapi meskipun demikian, video call dan siaran langsung tetap lancar dan tanpa ada kendala apapun lagi.

Itulah banyak hal menarik dari Google Hangouts yang menjadikannya populer dan semakin banyak digunakan. Semoga informasi di atas beserta informasi tentang tutorial Google Hangouts menjadi informasi yang bermanfaat.

Video: