Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Daftar Harga Sepeda Onthel Terbaru 2020

Diantara banyaknya jenis sepeda, onthel menjadi salah satu jenis sepeda yang memiliki peminatnya tersendiri. Di Indonesia, sepeda Onthel dikenal pada awal-awal masa penjajahan Belanda. Bentuknya yang unik dan karismatik membuat sepeda jenis onthel sangat menarik. Bisa dibilang bahwa sepeda onthel menjadi cikal bakal dari bentuk sepeda era modern sekarang.

Sepeda onthel sampai sekarang masih digunakan terutama oleh orang-orang tua di pedesaan untuk pergi ke sawah. Walau sudah terbilang jadul, tapi sepeda onthel bisa tetap kamu beli. Pada artikel kali ini kami akan memberikan kepada kamu beberapa daftar harga sepeda onthel terbaru beserta dengan ringkasan spesifikasinya. 

Daftar Harga Sepeda Onthel Terbaru 2020



1. Sepeda Onthel Fongers


Produk sepeda onthel pertama yang akan kami berikan rekomendasi untuk kamu beli dan dapatkan adalah sepeda Onthel Fongers. Produk sepeda Onthel Fongers ini pertama kali di kenalkan ke publik pada tahun 1880 di negeri Belanda. Sepeda Onthel Fongers ini di ekspor ke berbagai negara setelah beberapa tahun kemudian.

Banyak sekali orang yang menggilai sepeda Onthel Fongers ini. Dengan desain yang boleh di bilang elegan, sepeda Onthel Fongers ini mampu menarik perhatian orang-orang. Kamu bisa mendapatkan sepeda Onthel Fongers ini dengan harga paling murah yakni 950 ribu rupiah dan yang paling mahal bisa mencapai 75 juta rupiah per unitnya.

2. Sepeda Onthel Gazelle


Produk sepeda onthel berikutnya yang tidak kalah menarik untuk kamu beli adalah Onthel Gazelle. Sepeda Onthel Gazelle ini di produksi oleh perusahaan sepeda yang bermarkas di negeri Belanda. Setiap tahun, perusahaan sepeda ini mampu memproduksi sepeda kurang lebih mencapai 300 ribu unit.

Sepeda Onthel Gazelle ini juga memiliki kelebihan tersendiri. Selain dari bentuk yang sangatlah elegan, sepeda ini dilengkapi dengan rem yang cakram. Juga pada bagian jok dari sepeda ini terbuat dari bahan yang empuk dan akan membuat nyaman ketika kamu duduk diatasnya. Sepeda Onthel Gazelle ini dibandrol dengan harga kurang lebih sekitar 3.5 juta rupiah per unitnya.

3. Sepeda Onthel Raleigh


Sepeda Onthel Raleigh berada diurutan ketiga dalam daftar harga sepeda onthel terbaru 2020. Perusahaan ini telah banyak mengeluarkan produk sepeda terbaik setiap tahunnya. Salah satu jenis sepeda yang paling diminati konsumen adalah sepeda onthel.

Sepeda onthel buatan perusahaan ini memiliki bentuk yang unik dan keren. Kerangka Onthel Raleigh terbuat dari bahan dasar allumunium yang tidak akan berkarat. Selain itu, sepeda ini juga bisa bertahan dalam waktu yang lama. Sepeda Onthel Raleigh ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 2.5 juta rupiah per satu unitnya. Dan harga paling mahal dari sepeda ini adalah bisa mencapai 30 juta rupiah per unit.

4. Sepeda Onthel London Taxi



Produk sepeda onthel yang terbaik dan berkualitas berikutnya adalah Sepeda Onthel London Taxi. Dari namanya saja kamu bisa menebak ini sepeda di produksi dimana. Sepeda ini di produksi oleh perusahaan sepeda asal Inggris. Tepatnya di kota London. Perusahaan ini telah banyak merilis sepeda-sepeda yang keren dan menarik.

Baca Juga: Daftar Harga Sepeda Polygon Terbaru 2020

Sepeda Onthel London Taxi ini memiliki ciri khas yang tersendiri yakni desain sepeda tersebut bergaya kuno dengan sentuhan material yang terbuat dari bahan dasar premium dan mewah. Sepeda Onthel London Taxi ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 4.1 juta rupiah per unitnya.

5. Sepeda Onthel Phoenix


Di urutan ke lima ada merk sepeda Onthel Phoenix yang murah dan berkualitas. Merk Phoenix tentu tak asing lagi bagi kamu yang berkecimpung di dunia persepedaan sejak lama. Sepeda keluaran Phoenix selalu memiliki fitur dan spesifikasi yang keren dan menawan.

Begitu juga dengan sepeda Onthel Phoenix ini. Desain dari sepeda Onthel Phoenix ini terlihay sangat elegan dan simpel atau sederhana. Rem yang digunakan dalam sepeda ini juga cakram sehingga kamu tidak akan kesulitan. Sepeda Onthel Phoenix ini bisa kamu beli dengan harga kurang lebih sekitar 1.8 juta rupiah per satu unit.

6. Raleigh Sport Tourist 1950


Produk sepeda onthel keenam yang kami rekomendasikan untuk dibeli yaitu Sepeda Raleigh Sport Tourist 1950. Kali ini rekomendasi sepeda onthel lebih spesifik dari keluaran perusahaan Raleigh. Sepeda onthel merk Raleigh Sport Tourist 1950 ini memiliki desain kuno namun tidak jadul.

Teknologi yang digunakan sepeda ini juga tidak kalah menarik. Seperti terdapat fitur untuk mengunci stang. Dengan fitur ini, ketika kamu akan lepas tangan, maka sepeda merk Raleigh Sport Tourist 1950 ini tidak akan membelokan stangnya. Sepeda dengan merk Raleigh Sport Tourist 1950 ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 14.2 juta rupiah.

7. Raleigh England Dames Series


Ada juga sepeda dengan merk dan seri Raleigh England Dames Series. Sama seperti sepeda onthel lainnya, sepeda ini juga memiliki desain yang retro dan bernuansa zaman dahulu. Sepeda onthel yang satu ini memiliki dua jok. Jok pertama terbuat dari bahan dasar busa dan jok di belakang terbuat dari bahan besi.

Bisa di bilang sepeda onthel merk ini sudah masuk dalam kategori yang langka. Ini dikarenakan sepeda tersebut sudah tidak di produksi secara resmi oleh perusahaannya. Sepeda dengan merk Raleigh England Dames Series ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 5.2 juta rupiah.

8. Raleigh Heren


Produk sepeda onthel berikutnya yang akan kami berikan rekomendasi dengan harga cukup tinggi dan terkenal yaitu Sepeda Raleigh Heren. Sepeda onthel yang satu ini pada masanya pernah menjadi hits. Yakni pada tahun 60-an dulu. Di tahun tersebut, kamu akan mudah untuk menemukan sepeda onthel yang satu ini. Sepeda onthel dengan merk Raleigh Heren ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 2.2 juta rupiah.

9. Raleigh Lady’s Sport


Sepeda Raleigh Lady’s Sport juga merupakan pilihan terbaik untuk kamu yang suka mengkoleksi sepeda Onthel dengan harga yang fantastis. Sepeda onthel yang satu ini di peruntukan bagi kaum wanita. Sepeda onthel merk Raleigh Lady’s Sport ini di bandrol dengan harga kurang lebih sekitar 12.5 juta rupiah.

10. Raleigh Path Racer


Sepeda Raleigh Path Racer merupakan salah satu rekomendasi sepeda onthel terbaik yang bisa kamu beli saat ini. Karena sepeda ini sangat cocok untuk kamu jadikan sebagai sepeda balap. Memiliki bentuk stang serupa huruf U, sepeda ini terkesan aerodinamis. Sepeda merk Raleigh Path Racer ini di bandrol dengan harga 3.3 juta rupiah.

Nah itulah daftar harga sepeda onthel terbaru 2020 yang dapat kamu pertimbangkan untuk dibeli. Semoga dengan adanya sedikit informasi ini bisa membantu kamu menemukan sepeda onthel dengan kualitas terbaik dan harga terjangkau. Sehingga kamu bisa membeli sepeda onthel yang terbaik yang bisa dipamerkan ke komunitas sepeda ontel yang kamu ikuti.